Jumat, 29 Januari 2016

Rangkuman Motivasi Islami

1. Kadang, rekaman sejarah kehidupan itu menarik simpul dibibir tuk tersenyum. Bahwa setiap duka pasti berganti bahagia, indah, dan menawan.

2. Penghambaan tulus itu, terbukti saat pujian tak membuat hati bahagia & celaan tak membuat hati terluka.Karena ia tak butuh penilaian makhluk

3. Penghambaan tulus itu, terbukti saat pujian tak membuat hati bahagia & celaan tak membuat hati terluka.Karena ia tak butuh penilaian makhluk

4. Bacaan Al-Qur'an harusnya mengisi akalmu dengan kebaikan, lidah dengan kesantunan bicara, geliat akhlak yang kian membiaskan pesona syurga

5. Tapi ketahuilah, sebenarnya waktu Subuh lebih kejam dari perampok itu. Sebab jika kita ‘tergilas waktu Subuh’, sehingga melalaikan sholat fajar, maka kita akan menderita kerugian yang jauh lebih besar dari sekadar kehilangan laptop dan mobil. Kita bahkan akan kehilangan dunia dan segala isinya. Ingat, “Dua rakaat fajar lebih baik dari dunia dan segala isinya,” (HR Muslim).

6.  Ngobrol sama Allah sampai puas, bermesraan sampai pulas, tilawah Al-Qur'an dengan totalitas.

7. Bagimu ada kesenangan di dunia sampai pada waktu yang ditentukan.

8. Perjuangan menuju wajah Allah itu memang jalannya berat kawan, karena hasilnya adalah menawan. Bersabarlah bersama kebenaran.

9. Melalui al Qur’an, Allah menghinakan banyak orang dan mengangkat derajat banyak orang.

10. Siapa yang mampu mengalahkan setan maka ia akan berkuasa atas dunia dan akhirat. Be the Winner....! 

11. Menjadi pembelajar berarti selalu mengajarkan serta tidak pernah berhenti belajar. 

12. Tanda cintanya Allah pd seorang hamba, dibuat hatinya senang dan mencintai ibadah, amal kebajikan, dan iman.

13. Berusahalah untuk tidak menjadi manusia yang berhasil tapi berusahalah menjadi manusia yang berguna.

14. Jatuh cinta adalah kecelakaan yang paling indah. Jika jatuhnya cinta ke pada Allah semata.
Sempurna......!

15. Kebahagiaan itu tahtanya di dalam hati. Pada hati yang bersyukur, ikhlas, dan banyak mengingat Allah.

16. Iman adalah keyakinan tanpa keraguan, penerimaan tanpa keberatan, kepercayaan terhadap semua keputusan Allah ( Q.S. 49:15).

17. Keimanan yang kuat, membuat hamba menyikapi semua perintah Allah dengan mudah. Sebaliknya, perintah Allah akan selalu terasa berat di saat iman kita melemah. Kalimat syahadatain juga akan membuat keimanan menjadi bersih dan murni, ibarat air yang suci. Allah akan memberikan dua keuntungan bagi mereka yang beriman dengan bersih, yaitu hidup aman atau tenteram dan mendapat petunjuk dari Allah. Sebagaimana Dia berfirman dalam Al-Qur’an:

“Orang-orang yang beriman dan tidak mencampuradukkan iman mereka dengan kezhaliman (syirik), mereka itulah orang-orang yang mendapatkan keamanan dan mereka itulah orang-orang yang mendapatkan petunjuk” (Al-An’am: 82).

18. Jika kekosongan hati datang segerakan mengingat tujuan akhir kehidupan, bahwa wajah Allah tak dapat digapai dengan kelalaian dan bermalas-malasan, kecuali dengan jihad fi sabilillah. Cepatlah kembali pada Allah.....sebelum benar-benar dikembalikan pada Allah pada saat perbekalan masih nihil. Hingga penyesalan menguap-nguap di tebing murka dan azab nestapa.

19. Bersabarlah dengan godaan dunia, karena kita takkan sanggup sabar dengan azab neraka.

20. Sungguh yang akan menghentikan laju ujian kehidupan itu hanyalah kematian.

21. Umar bin Khatab: aku mencari segala bentuk rizki, tapi tidak menemukan rizki yang lebih baik dari sabar.

22. jk cinta adalah jalan tuk bahagia,mk aku akan berupaya jatuh cinta terhadap apa pun jalan yang Allah tetapkan.Agar ku pandai merangkai kebahagiaan.

23. Allah mentenagai Jiwa yang tabah. Bersabarlah dalam ketaatan dan ujian. Banyaklah menyebut Allah, agar hati menjadi tenang.

24. Allah kirimkan orang yang memancing kemarahan kita untuk menguji patutkah hambanya tersebut menjadi terpuji.

25. "Pendendam tidak masuk syurga walaupun ia benar", Tuh Sabda Rasul saw lo. Astaghfirullah wa atubu ilaik.

26. Kekaguman orang pada kita dan kita pada orang,tergantung pada Allah yang menyemai dihati.Dalam waktu sekejap bisa hilang. Semua ujian belaka.

27. Orang-orang sukses tidak mengizinkan kegagalan merasuki pikiranya. Mereka memilih berfokus pada kesuksesan yang akan diraihnya.

28. Tidak sungguh-sungguh membuat diri Profesional juga merupakan bentuk Pengkhianatan atas kepercayaan yg diberikan. 

29. Sesulit apapun kondisi, diam tak akan menjadi solusi,ujian tuk dijalani,kebanyakan berfikir hanya memberatkan.Bergeraklah sekalipun lambat.

30. Hanya Allah yang pasti,memperhatikanku dengan setia, menyayangiku dengan penuh,dan menemaniku dimanapun aku berada.Manusia suka berpura-pura.

31. Kita ada karena kita dipercaya sebagai khalifah bagi perdamaian semesta, rahmat bagi dunia dan akhirat.

32. Hidup hanya menunda kematian. Lebih tak berharga jika menyelesaikan hidup ini dengan sia-sia. 

33. “Dendam selayaknya hanya berhenti pada kata atau bergelinjang dalam pikiran yang kerdil, tetapi ia tak boleh hadir di permukaan. Kau tahu mengapa? Sebab Dia dan seluruh mahluk-Nya akan berpaling dari dirimu. Jejak-jejakmu sebelumnya, bayanganmu pupus oleh kelam dendam yang kau ukir pada seonggok darah dalam tubuhmu….” -Helvi Tiana Rosa,'Lelaki Kabut dan Boneka'- 

34. Siapa keadaannya seperti apa yang Allah inginkan; Allah ada baginya melampaui segala harapan. 

35. Dan demikianlah rahasia dunia ini. Jika engkau membuang cinta dunia dari hatimu, dunia akan tersedia untuk engkau ambil. Engkau bisa memiliki dunia karena ia berada di tanganmu dan bukan di dalam hatimu.” (Hamzah Yusuf) 

Layaknya

Jika aku layaknya partikel bermuatan yang terperangkap di atas medan magnet Islam, sehingga terjadi tabrakan antar partikel jiwa dengan partikel al-Qur'an dan as-Sunnah. Tentunya mensintesis Aurora akhlak yang menawan di sekujur langit kutub kehidupan.
Ah...indah sekali jika ini seperti itu adanya aku.....
Imaaan...ooooh imaaan...
Amat slalu didamba sebagai kawan keseharian, hingga dapat mengundang rahmat, lalu mengucurkan bertubi-tubi kebaikan.

Masa Depan

Di pelataran langit malam ku tancapkan sebuah asa.
Bersama rembulan diselaput awan ku bisikkan permintaan.
Tentang, pesona harapan yang menggebubu untuk di buru.
Demi kelayakan hidup yang lebih berarti.
Mengiba-iba ku pinta pada Pemangku Langit dan Bumi.
Ya Allah mudahkan langkah-langkah ke depan tuk mendekap impian.

Selagi darah mengaliri jasad, tak ada aral yang mesti dikeluhi.
Manusia hebat selalu mengabdikan segala harapan pada Allah.
Dalam jiwa yang bertekad demi kebaikan masa depan semua jalan terbentang untuk diraihnya pengharapan.
Bersemangat lah untuk hal-hal yang bermanfaat bagi mu, Janganlah merasa lemah.
Diantara temaram suasana dihibur senandung sepi, aku gigit segala yang ku pinta pada Allah dengan sekuat upaya tuk mewujudkan.
Dengan Allah tetap yang pertama dan garis terdepan tujuan.
Sembari do'a-do'a diproses semesta.
Aku akan berjuang untuk menunggu hasilnya.
Semoga ridho Allah tersemai dari mula hingga akhirnya.

Masa depan...
Antara kegetiran dan harapan.
Antara keinginan dan pengorbanan.
Aku masih percaya Allah akan memeluk impian-impian.
Kesulitan hanya satu dan kemudahannya dua.
Lantas mengapa ragu untuk melangkah ?

InsyaAllah bisa !

Hidup memang perjuangan yang mesti dimenangkan, sebongkah tantangan yang harus diterjang, dan kilauan anugrah Tuhan yang patut disyukuri. Siapa pun, bagaimana pun, dimana pun kita bisa membentuk masa depan yang baik dan damai melalui ketekunan, kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas yang tak putus-putus. Tuhan sudah ter-Maha Adil dalam menetapkan takdir pada para hamba. Keputusan-Nya telah didesain dalam program terpadu yang anggun dan indah untuk memapah kita menjadi sosok pribadi yang tangguh dan bijaksana dalam mengarungi bentang kehidupan dunia. Ikhlaskan diri pada rencana Tuhan.

Kekuasaan untuk menaklukkan impian ada dalam diri yang tersemai keteguhan, kesabaran, keuletan, kegigihan, dan kedekatan pada Allah. Sulaplah problematika yang tengah menjelma menjadi bongkah tantangan yang siap di hantam dengan galian kekuatan mu sobat !. Hargai diri dengan menghargai waktu. waktumu adalah hidupmu.

 Amin.
©SN

Sahabat

Tahu betapa beruntungnya aku memiliki sahabat cahaya.
Mereka yang tetap terang sekalipun aku meredup.
Karenanya aku masih bisa berjalan.
Tahu betapa bersyukurnya aku memiliki sahabat kasturi.
Mereka yang tetap mewangi sekalipun aku lagi apek.
Karenanya aku masih bisa terbau harum.

Tahu betapa senangnya aku memiliki sahabat pelangi.
Mereka yang tetap indah sekalipun aku hanya jingga.
Karenanya aku masih bertemankan warna-warna megah.
Tahu betapa bahagianya aku memiliki sahabat syurga.
Mereka yang tetap istiqamah sekalipun aku sedang futur.
Karenanya aku masih bisa di bawa ke jannah.

Penulis yang Berkah

Aku ingin menulis dengan kesantunan.
Tutur yang menyucur dari kebeningan hati.
Menyentuh jiwa dan menggoreskan kebajikan.
Agar Allah tak menilai sia-sia.
Aku ingin menulis dengan kewaspadaan.
Penyampaian yang tak sekedar bahasa saja.
Membersitkan khazanah, inspirasi, dan hikmah.
Agar Allah melimpahkan berkah.
Aku ingin menulis dengan keanggunan.
Melukis kata-kata pada kanvas ilmu.
Mennyusun warna dengan diksi-diksi beraneka.
Walau tak seindah sabda Rasul, tak sefaqih penyampaian ulama, tak semenawan ucapan orang-orang bijak.
Tetap akan diupayakan agar hati yang temaram kembali bercahaya kala membaca.
Agar Allah memandang dalam keridhoan-Nya.
Semoga aku bisa

apapun deritanya, saya akan terus menulis....!
walau dihimpit aktifitas yang sesak.
meski melawan arus kemalasan.
semua harus diterjang, demi sebuah impian.
sejarah harus mencatat sebuah nama
dan di langit harus bertahta amal jariyyah.
menjadilah saya ! "Sang Penggenggam Dunia"
impian besar ini terus menggaduh rehatnya tubuh agar bergerak.
hasrat tuk merealisasikannnya terus menari-nari di teater khayalan, sampai terbawa mimpi.
begitu motivasi memicu dan memacu saya agar bisa istiqamah untuk menyantap buku dan menuangkannya dalam rentetan kata-kata.
apakah saya seideal tulisan-tulisan yang tertoreh itu.
bukan, menulis itu hanya bagian dari usaha saya untuk merekam waktu dalam memori yang bermanfaat, hanya segenap langkah saya untuk melejitkan upaya ke arah lebih baik, hanya tidak ingin menjadi orang yang rugi makanya saya menasihati diri sendiri sembari berbagi.
karenanya apapun kendalanya saya harus menulis, seberat apapun kondisinya saya tetap harus berkarya. Usia tidak akan pernah melayukan semangat itu. Sampai kapanpun harus terus belajar untuk mampu mengajarkannya.
semoga Allah ridho, menatap dengan cinta, dan melindungi dengan rahmat-Nya.
amiiin


Menulis adalah mendokumentasikan waktu, suatu masa, suatu hal pada zamannya, yang kelak akan berguna bagi beberapa generasi di depannya.
Kerjakan apa yang sobat tulis, dan tulislah apa yang telah sobat kerjakan. 

Hidup Dunia Sekedar Bercanda

"Sesungguhnya kehidupan dunia hanyalah permainan dan senda gurau. Dan jika kamu beriman serta bertakwa, Allah akan memberikan pahala kepadamu dan Dia tidak akan meminta harta-hartamu." (Q.S Muhammad:36)
Kita yang terlahir di atas tilam zaman yang memukau. Zaman yang di genggam tangan-tangan yang kelewat tega dan mati rasa. Tangan-tangan yang digerakkan oleh otak, saraf, dan hati terbuat dati beton dusta dan batu karang keangkuhan.
Lalu Allah meminta kita kita untuk meninggalkan orang-orang yang terpedaya oleh dunia. Semoga kita dikuatkan.

Semangat Dinda

Saat futurisasi menjangkit-jangkit, saya coba buka blog sendiri, wordpress sendiri, insta sendiri, tumbrl sendiri, dan SU catatan di FB. Akhirnya, diri saya yang dulu kembali menasihati diri saya sendiri yang sekarang, melalui tulisan-tulisan yang sempat dicoret pada layar LCD.
Maka saya pun berucap, 'Terima kasih masa lalu !'.
Lantas saya pun kian jatuh cinta untuk lebih banyak lagi menulis kebaikan-kebaikan yang tercecer dimana pun,termasuk dari seorang peminta-minta sekalipun.
Saat futurisasi menjingkrak-jingkrak, saya coba menguhubungi sahabat-sahabat lawas. Akhirnya, apa yang pernah saya ucapkan dulu pada mereka kembali lagi untuk saya yang sekarang.
Maka saya pun berucap,"Terima kasih masa lalu !'.
Lantas saya pun kian semangat untuk terus mengobarkan impian-impian pada mereka kembali. Sekiranya esok saat semangat itu kembali lesu, mereka mampu mengingatkan kembali.
Selalu ada cara untuk membuat kita bangkit selagi kita berkehendak untuk bangkit.
Syurga tidak dipersembahkan untuk orang yang bermalas-malasan.
Kita mesti diuji berkali-kali untuk memastikan bahwa nama kita berhak menjadi list penghuninya.
Berjuanglah, jika futur jangan lama-lama, kasihan dengan dirimu sendiri.

Dunia ini fasilitas bukan prioritas.
Jiwa yang lelah dalam kebaikan bernilai mulia.
Sedang jiwa yang lelah untuk dunia adalah sia-sia.

Tekad telah dibulatkan.
Ikhtiar telah digelarkan.
Do'a-do'a telah dilangitkan.
Tinggal menanti hasil sesuai kehendak terbaik di sisi Allah.
Memungut hasil dari jerih yang telah tersita.

Menanti saat menjadi nyata, menyibak mujahadah hati, dan keteguhan sabar, ku lukis rindu di etala langit jingga. Apapun yang sudah kita mulai, sejelek dan sesalah apapun harus tetap diselesaikan. Itu harga mati.

Lestarikan mimpi-mimpi
Agar jadi saksi
Tiada yang mustahil
Dengan izin Ilahi Rabbi

Kesuksesan sejati adalah apabila anda dihantam hingga sampai bertekuk lutut, tetapi mampu bangkit kembali. Orang-orang besar mampu mewujudkan kesuksesan besar karena mampu menaklukkan diri mereka.Sekali kita mencoba sesuatu dan bergerak kesempatan-kesempatan lain akan bermunculan mengiringi gerak kita

Selagi ada nyawa
Mumpung sehat bugar raga
Karena masih muda
Kerahkan potensi
Singsingkan lengan tekad
Atur strategi tepat
Reduksi energi Iman
Libatkan Allah pada setiap harapan dan tujuan
Tebas kemalasan
Melajulah di jalan "Cinta Para Pejuang"
Mengukir indahnya seni dalam beramal
Mencetak karya suci yang akbar
Mengumpul puing material istana di Syurga nan aduhai....

InsyaAllah BISA !!!


Kau harus menggesa diri untuk terus berkarya raya
KAu harus mendesak diri untuk terus menebas rasa malas
KAu harus membunuh waktu dengan pedang amal hingga menetes darah pahala
Kau harus menggilas waktu dengan hantaman kesibukan hingga semua jadi kebaikan.

Berani Hidup Berani Berkarya !
Berani bangun berani beramal
Berani bicara berani berdakwah
berani membuka mata berani menantang dunia
Semua fasilitas ada dari-Nya hanya tinggal mengaktifkan saklar nyali.
Kita memiliki kekuatan tersembunyi yang bersemayam di dalam diri  dan menanti kita bangunkan.
Bergerak Terus !
Berjuang Terus !
Mencoba Terus !

Cantik itu...
Sesuatu yang bening di hatimu, cemerlang di pikiranmu, dan terpancar dalam tindakanmu