Rabu, 28 November 2018

Memaafkan

Salah satu perjuangan melawan ego itu adalah memaafkan. Saat gemuruh benci harus ditenangkan oleh sikap iba. Kita tak pernah tau mengapa harus ada rasa benci, namun yang mesti dijaga adalah rasa empati. Karena tak ada orang yang senang apabila dirinya dibenci dan tak satupun yang mau bila tidak dimaafkan. Mengalah untuk melunakkan ego memang tidak mudah. Seperti jerihnya karbon agar menjadi berlian yang berharga. Begitulah memaafkan jerih tapi sangat mulia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar