Tuan, dimiliki olehmu akan menjadi anugrah paling aku syukuri kelak.
Saat kau menjadi tempat paling nyaman untuk berbagi cerita.
Saat impian bukan lagi milik masing-masing namun menjadi impian kita. Menapaki jalan yang tak lagi sendiri-sendiri, saling membantu mengisi kekuatan tuk menderap beriringan dalam keberkahan cinta.
Tuan, dimiliki olehmu akan membuat aku bersyair indah setiap hari. Tentang bahagiaku atas jawaban doa-doa selama ini, tentang banyak hari yang dilalui bersama, tentang kisah kita yang tentu bukan hanya cerita indah tapi banyak liuk pilu atau getir yang akan kita kecap. Tapi, saat kau masih menemaniku dalam ketaatan pada Allah, aku tak pernah merasa takut melalui tantangan berat yang Allah percayakan untuk kita lalui.
Tuan, dimiliki olehmu kelak menjadi hal yang paling menakjubkan bagiku. Karena aku yakin bahwa bersamamu, Syurga dan ridho Allah menjadi lebih dekat.
Tuan, doa tulus untuk perjuangan penuh keberkahan hingga kau sampai mengetuk pintu rumahku. Semoga selalu dalam keimanan terbaik dan kesehatan yang 'afiat.
Baik-baik disana...
Dari aku, Nona 😊💖
Tidak ada komentar:
Posting Komentar