Perkaranya tak serumit itu. Layaknya simfoni tidak rumit, arasmen musik saling menuai tatanan nada, molodi, dan irama dalam harmonisasi indah.
Hanya butuh waktu untuk lebih mengerti. Berspekulasi dalam kedangkalan pengetahuan bisa mencelakakan perasaan dan mengungkit prasangka yang tertolak oleh kebenaran.
Percayalah, serumit apapun yang teramati. Semua sebab daya urai pengamatan kita yang terbatas, keterjangkauan tentangnya yang seadanya. Hanya perlu menimba lebih banyak kebijaksanaan hati. Agar tetap bertahan dalam keyakinan bulat pada-Nya dan mampu bersabar pada upaya meluaskan pola pandang. Sehingga keadaannya dapat teratasi sedemikian rupa dengan sederhana.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar